Dakwah Maksud Hidup


widgeo.net

Monday 9 June 2014

Jangan Pernah Sok Tahu,...!!! 28 Mei 2014 pukul 13:24

Kita tidak akan pernah tahu masa yang akan datang
Satu tahun mendatang, bahkan besok hari sekalipun kita tak pernah tahu pasti
Tetapi kita sok tahu
Bahwa negara ini pasti akan makmur dimasa mendatang
Kalau pemimpinnya si fulan

Kita tidak pernah tahu apa yang ada dalam hati dan fikiran seseorang
Bahkan kita tidak tahu apa yang ada disebalik tembok
Tetapi kita sok tahu
Menilai orang ini begitu orang itu begini bla bla bla ...tanpa sedikitpun beban

Kita tidak pernah tahu amalan mana dan amalan siapa yang akan diterima Allah SWT
Bahkan mungkin semua amalan kita tidak ada yang diterima Allah SWT
Tetapi kita sok tahu
Memvonis siapa saja , kamu masuk neraka, dia ahli jahannam,hanya aku yang akan masuk syurga
Bukankah dakwah Rasulullaah saw mengajak semua ummat manusia agar masuk syurga ?
Bukankah vonis syurga dan neraka adalah Hak Mutlaq Allah SWT ?

Kita tidak pernah tahu siapa sebenarnya diri kita
Mukmin kah, musyrik kah, fasiq kah, atau munafiq kah ?
Tetapi kita dengan lantang mengatakan akulah manusia yang paling diridloi Allah SWT
Yang paling sesuai dengan para Shahabat ra ajmain

Kita tak pernah mengetahui Hakikat Kebenaran dalam beragama
Hanya Allah SWT saja Yang Maha Mengetahui Hakikat Kebenaran itu
Bahkan kita tak pernah tahu apakah dakwah kita sudah sesuai dengan Kehendak Allah dan Sunnah Rasul saw
Tetapi kita sok tahu
Hanya berdasar dalil “KATANYA KATANYA” dan “YANG SAYA BACA DARI MAJALAH DARI INTERNETBEGITU”
Kita dengan sangat yakin tanpa ragu lagi memvonis sesat siapapun dengan membabi buta tanpa klarifikasi dan konfirmasi

Karena kita sok tahu tentang masa depan yang pasti makmur
Maka Allah SWT semakin hunjamkan dalam dalam negara ini dalam berbagai kesulitan, korupsi dll

Karena kita sok tahu menilai tentang seseorang
Maka Allah SWT pindahkan apa yang dia fitnahkan kepada dirinya sendiri

Karena kita sok tahu memvonis bahwa hanya diri inilah yang pasti masuk  syurga
Maka Allah SWT putuskan yang sebaliknya

Karena kita sok tahu bahwa hanya kelompoknya sajalah yang paling diridloi
Maka Allah SWT hilangkan keberkahan dakwahnya

Wahai orang-orang yang beriman! Jika datang kepada kamu seorang fasik membawa sesuatu berita, maka selidikilah (untuk menentukan) kebenarannya, supaya kamu tidak menimpakan sesuatu kaum dengan perkara yang tidak diingini dengan sebab kejahilan kamu (mengenainya) sehingga menjadikan kamu menyesali apa yang kamu telah lakukan. ( Al HujuraatAyat 6 )

No comments:

Post a Comment

Kami akan sangat berbahagia apabila anda memberi komentar atas tulisan di atas. Jazakallooh atas segala perhatiannya.