Dakwah Maksud Hidup


widgeo.net

Monday 9 June 2014

Apa itu IKHLAS ?

Aku terpaksa ikhlas !
Lho Ikhlas koq terpaksa ?

Aku berikan semua ini ikhlas lho tak ada maksud lain.
Ikhlas tidak usah disebut sebut nanti jadi berkurang atau malah hilang.

Mengapa ya saya kalau dilihat orang jadi semangat beramal,
Tapi kalau nggak ada yang ngeliat jadi malas beramal.
Itu yang namanya tidak ikhlas melainkan riya.

Terus yang namanya ikhlas itu bagaimana ?
Coba beri contohnya dalam keseharian perbuatan yang benar benar ikhlas !

Ada dua perbuatan yang dikerjakan dengan ikhlas.
Pertama tidur dan kedua ( maaf ) buang hajat.

Lho koq bisa ?

Iya tidak ada orang yang tidur ingin diketahui orang,
Apalagi menyesal karena saat tidur tidak ada yang memujinya.
Wah dia itu hebat lho Jeng, hari hari tiduuur melulu pekerjaannya.
Malah saat ketahuan ngantuk apalagi tidur maluuu sekali rasanya.

Apalagi saat seseorang sedang buang hajat.
Pintu ditutup rapat rapat agar tidak ada yang melihat,
Kran dibuka agar suara air saja yang terdengar.
Bahkan baupun jangan sampai tercium siapapun dengan diberi pewangi ruangan.
Benar benar tidak memikirkan apalagi menyesali apa yang telah dikeluarkan.
Begitulah kira kira contoh perbuatan yang benar benar ikhlas.

Apa betul ikhlas itu berbuat yang tanpa pamrih sedikitpun ?
Kalau pamrihnya dengan pahala atau balasan dari Allah SWT itu bukannya tidak ikhlas .Wajar sebagai seorang hamba ketika dijanjikan ini dan itu manakala berbuat amal begini dan begitu dia menginginkan sesuai janji Allah SWT. Hanya saja jangan berhenti hanya sampai disitu saja , tetapi diteruskan mengharap keRidloan Allah SWT. Kalau Allah SWT Ridlo maka tidak hanya mendapatkan sebagaimana yang dia inginkan bahkan lebih daripada itu akan Allah SWT berikan segala galanya dengan tanpa batas hitungan.

Mari kita perbanyak tidur kita dan kebelakang !!!

Eh maaf maksud saya mari kita perbanyak beramal belajar ikhlas semata mata mengharap Ridlo Allah SWT
Lebih baik amal yang ikhlas walaupun banyak sekali amalnya ketimbang amalnya cuma sedikit tetapi inginnya dipamer pamerkan melulu. He he he habis seperti debu di atas batu licin yang tertimpa hujan lebat, tak tersisa sedikitpun.



Mari amal dan niat sampaikan pada semua ummat manusia illayaumil qiyamat
In syaa Allah, Jazakumullah

1 comment:

  1. Jazakallah ilmunya..
    Visit my blog in kitabulak.blogspot.com

    ReplyDelete

Kami akan sangat berbahagia apabila anda memberi komentar atas tulisan di atas. Jazakallooh atas segala perhatiannya.